weblogUpdates.ping Taneak Jang, Rejang Land, Tanah Rejang http://rejang-lebong.blogspot.com Taneak Jang, Rejang land, Tanah Rejang: 713 Bahasa Daerah Musnah ( Bahasa Rejang di sebut masuk dalam 13 bahasa daerah yang masih survive di wilayah barat)

713 Bahasa Daerah Musnah ( Bahasa Rejang di sebut masuk dalam 13 bahasa daerah yang masih survive di wilayah barat)

·

713 Bahasa Daerah Musnah
Taufik Wijaya - detikcom

Bandarlampung - Sebanyak 713 bahasa daerah yang dimiliki Indonesia telah musnah. Sampai saat ini hanya ada 13 bahasa daerah yang masih bertahan digunakan di wilayah barat nusantara.

Hal itu diungkapkan Guru Besar ilmu bahasa Universitas Indonesia (UI), Multamia Lauder di sela-sela kongres Bahasa-Bahasa Daerah Wilayah Barat, di Hotel Marcopolo, Jalan Dr. Susilo, Bandarlampung, Lampung, Senin (12/11/2007).

"Ketigabelas bahasa daerah itu adalah Jawa, Sunda, Minangkabau, Bugis, Madura, Makasar, Batak, Melayu, Aceh, Lampung, Sasak, Bali, dan Rejang," kata Multamia.

Sumsel Simpan 9 Bahasa Daerah

Bila sejumlah daerah kehilangan bahasanya, Sumatera Selatan justru mengklaim masih memiliki sembilan bahasa daerah. Bahasa-bahasa daerah itu menyebar di sembilan cabang anak sungai Musi.

Kesembilan kelompok bahasa daerah di Sumatra Selatan itu antara lain Komering, Besemah, Enim, Ogan, Musi, Rawas, Lematang, Semende, dan Belide.

"Sampai sekarang kesembilan bahasa daerah ini masih dituturkan atau digunakan," kata Bambang Trisman, kepala Balai Bahasa Palembang, di sela-sela Kongres

Kesembilan bahasa itu masuk dalam rumpun bahasa Austronesia, subrumpun Melayu Polinesia, Melayu Polenisia Barat. "Bahasa daerah ini juga masih ditemukan dalam bentuk karya sastra dan adat-istiadat," kata Trisman. (tw/djo)

http://www.acehforum.or.id/713-bahasa-daerah-t10008.html?s=d8c8af10735fcacb2cbf56cb7e5ff701&p=85021
http://kaskus.us/archive/index.php/t-678847.html




0 comments:

Rejang Land Pal

Support by

Add to Technorati Favorites blog-indonesia.com